Tengkurap

Tengkurap ala Sophie. Lebih tepat dikatakan begitu karena gaya tengkurap aku benar-benar berbeda. Hari ini hari pertama aku tengkurap. Awalnya Bunda terkejut karena aku sudah mulai aktif berpindah tempat. Bukan perpindahannya yang membuat Bunda geleng-geleng kepala tapi bagaimana pindahnya. Aku suka sekali mengangkat badanku dengan tumpuan kepala lalu serta merta menendangkan kaki dan mengangkat seluruh tubuhku hingga aku pindah posisi ke atas. Lalu keatas lagi dan keatas lagi. Arah tengkurappun selalu kekiri dan atas. Berbahaya sepertinya karena kepalaku benar-benar jadi tumpuan seluruh badan. Dan dasar gerakan ini yang aku pakai untuk tengkurap. Dengan mengangkat badan seperti mau kayang bertumpukan kepala aku membantingkan badan ke arah kiri … hup. Tengkuraplah aku! Benar-benar akrobatik. Bunda jadi takut melihatnya. Saat tengkurap, kepala beberapa detik sudah bisa aku tegakkan. Kalau sudah lelah, Bunda dan Ayah mulai menyemangatiku untuk tegakkan kepala kembali.

Aku yakin beberapa minggu ke depan tak hanya kepala yang bisa aku tegakkan tapi aku juga bisa menyangganya dengan tangan. Tapi melihat gerakanku yang extrem ini Ayah dan Bunda sepakat sering memijatkan aku. Ke tempat pijat baby yang memang tak jauh dari rumah kakek. Aku cocok pijat disana. Memang biasanya aku tak akan menangis tapi bila yang dipijat sudah sampai bagian dada dan leher. wah sudah deh … aku jadi menagis kencang. Habis itu diam deh. Memang sudah jadi kebiasaanku untuk tidak menagis lama apalagi hingga teriak-teriak. Pamali mungkin bagiku. Dari sejarah keluarga hanya aku yang punya gaya sendiri seperti ini. Nenek bilang semuanya tengkurap dengan normal. Abang Dika saja yang beda karena tengkurapnya tidak berjalan ke samping atau ke atas tapi malah kebawah. Ujar nenek lagi bila arah geraknya keatas seperti yang aku lakukan maka rejekinya akan terus menerus ada. Ah nenek sekali lagi pamali loh. Jodoh, rejeki dan mati khan Tuhan yang punya kuasa. Didoakan saja agar selalu sehat dan terakhmati. Amin-amin.[…….]

Continue Reading

You may also like

Narcist

Ayah dulu bilang kalau aku tak bakalan senarcist Ayah tapi sepertinya itu hanya kata-kata isapan jempol. Buktinya saat pertama kali bertemu ayah setelah 10 menit aku dilahirkan aku sudah gemar memandang kamera saat di potret. Dan kebiasaan itu terus berlanjut. Tak hanya bila ada kamera, saat ada HP di sodorkanke aku untuk memotretku pandanganku pasti tak jauh dari lensanya. Jadilah kebanyakan photoku adalah photo yang selalu menghadap kamera, dengan ekspresei tentunya.

Ayah punya kebiasaan untuk merayakan ulang bulanku dengan mengadakan photosession. Tujuan utamanya adalah semata untuk melihat dan memantau perkembanganku bulan demi bulan dalam bentuk dokumentasi. Selain menyalurkan keinginan Ayah dan Bunda untuk mendandaniku tentunya. Ulang bulan ke 2 yang jatuh 2 februari lalu jadi pangalam yang menggelakkan bagi Ayah dan Bunda. Minggu pagi ayah telah mempersiapkan mainan moo-ku di lantai atas. Disanapun telah berkumpul selimut orange yang didapat ayah dari IKEA plus beberapa pernik termasuk peralatan memotret ayah lengkap. Hari itu Ayah mengandalkan pencahayaan dari matahari yang terang masuk rumah untuk pemotretan ini.

Bunda tak kalah sibuk sedari pagi dia telah memandikanku dan menyiapkan propertiku. Baju karusel lengkap di padupadankan dengan topi little house. Dan sekitar jam 10-an Bunda telah menggendongku ke lantai atas dan mulai mendandaniku. Ampun panas banget hari ini. Aku jadi gelisah. AC rumah gak cukup menghalau ketidaknyamananku dengan memakai baju karusel ini. Akibatnya hanya bebrapa shoot aku sudah teriak tidak nyaman. Gambar-gambar tak didapat bagus dan Ayahpun menyerah. Bunda segera mengganti bajuku dengan yang lebih dingin tapi aku lebih suka nenen dulu. Photosession dihentikan.[…….]

Continue Reading

You may also like

Mirip Siapa

Seringkali anggota keluarga, rekan kerabat dan orang-orang sekitar menebak-nebak mirip siapa aku ini. Sebagian bilang mirip Ayah tapi sebagian Menyangkal dan bilang aku mirip Bunda. Tapi ada juga yang bilang tak mirip kedua-duanya. Loh! Karena mereka bilang aku lebih mirip mereka. Ah! Nyama-nyamain yah. Seperti Tante Nur yang bilang aku cantik mirip dia atau papa Koko yang bilang aku pinter seperti dia. Duh!

Iseng-iseng Ayah minta Bunda perhatikan aku sehubungan dengan isue kemiripan ini yang selalu muncul tiap hari. Tidak saja tampilan fisik tapi juga kebiasaan-kebiasaanku. Mulailah Ayah Bunda menghitung kemiripan itu satu persatu sambil tertawa penuh gelak.

Kebiasaanku yang mirip Bunda adalah saat aku tidur. Petir dan guntur takkan mungkin bisa membangunkanku saat tidur. tidurpun bukan hal yang susah bagiku, tak ada kata rewel dan melelahkan dalam menidurkanku. meski saat bayi ini waktuku tak banyak untuk tidur seperti baby pada umumnya tapi kalau kena AC. Ditanggung aku pulas. Demikian juga soal pengertianku. Kata ayah aku bukan bayi yang rewel dan pengeluh. Juga sangat tahan banting disaat sakit sekalipun. Dan ini adalah warisan Bunda termasuk keramahanku pada semua yang menggendongku. Sementara Ayah mewariskan sikap pemilir dan ketegasan. sering aku kedapatan mengeryitkan dahi sambil menerawang jauh. Pun aku seringkali tegas dengan mauku. Ah ayah banget keras kepalanya. Dan begitu Ayah Bunda amati ternyata ada beberapa kebiasaanku yang sama persis seperti apa yang selalu dilakukan Ayah Bunda. Kembali soal tidur mimik wajahku persis Bunda tapi posisi kaki dan kebiasaan suka ditaruhin guling di punggungku bener-bener itu kebiasaan Ayah pun kebiasaanku kentut berbunyi nyaring. Ayah dan Bunda sampai takjub dengan kesamaan ini.[…….]

Continue Reading

You may also like

Alergi Obat Nyamuk

Ayah dan Bunda amat bersyukur aku anak yang cepat sekali beradaptasi. Kemarin saat pertama kali nenen ASI aku tanpa kesulitan langsung bisa ngenyot begitu Dipertemukan kembali dengan Bunda 30 menit setelah lahir. Meski belum keluar ASI tapi aku tetap semangat buat ngenyot. dan ini sangat membantu bunda hingga tak sampai setengah hari ASI Bunda bisa berproduksi. Pun ketika pertama dilatih untuk minum pakai botol dengan isi ASI untuk antisipasi bila nanti akan bekerja. Hasilnya sama. Aku langsung bisa mengenyot dot botol tanpa kesulitan. Dan tak ada kesulitan minum dengan pindah-pindah antara Bunda dan botol susu.

Dan karena ASI inilah aku cukup kuat untuk tidak sakit hingga 2,5 bulan ini meski disekitarku serangan flu mulai menular antara satu dengan lainnya dalam keluarga. namun cerita sedih terjadi saat Bunda berinisiatif memakai obat nyamuk elektrik untuk menjagaku. Mulanya kalau tidur aku cukup diberi kerudung kasa. namun kini kerudung itu terlalu kecil buatku. Tidurku yang berputar membuatku tak nyaman dalam kerudung hingga obat nyamuklah harapan Bunda untuk menjagaku. Hari pertama kedua tak masalah hingga bunda curiga melihat aku yang suka batuk-batuk sendiri. Melalui kawan ditanyakan mengenai batukku ini katanya itu hal biasa karena bayi masih ada slam di badannya. Tapi Ayah kawatir hingga menyuruh Bunda memeriksakan aku ke dokter anak di RS Gandaria. kebetulan dekat rummah dan Bunda kenal dengan dokternya yang ahli penyakit tropika anak.[………]

Continue Reading

You may also like